Rekomendasi Alat Potong Akrilik untuk Memotong ASTARIGLAS XT
Memproses akrilik tanpa menggunakan alat potong akrilik yang tepat dapat memberikan hasil yang buruk. Kalaupun dapat diperbaiki, akan membutuhkan waktu lama yang membuat proses fabrikasi Anda menjadi tidak efektif. Artikel ini akan menunjukkan pada Anda rekomendasi alat yang cocok untuk memotong akrilik ASTARIGLAS® XT agar memberikan hasil yang halus dan efektif. Simak infonya sampai selesai.
Laser Cutter
Memotong akrilik dengan laser adalah cara tercepat, simpel, dan mudah untuk mendapatkan potongan ASTARIGLAS® XT yang halus. Alat potong akrilik laser ini mampu memotong berbagai ketebalan akrilik secara rapi dan presisi, tanpa menyisakan debu dan residu. Bahkan, Anda juga bisa menyetelnya untuk memotong desain dengan bentuk yang rumit.
Untuk lembaran akrilik dengan ukuran tipis, ini merupakan alat potong yang ideal.
Table Saw
Selain untuk memotong kayu, gergaji meja berbentuk lingkaran ini juga bisa Anda gunakan untuk memotong akrilik. Alat ini mampu memotong dengan cepat, sehingga cocok untuk produksi massal. Hasilnya pun presisi dan tetap efektif untuk akrilik yang tebal sekalipun.
Hanya saja, kelemahannya cuma bisa memotong secara lurus, sehingga hanya cocok untuk kondisi tertentu. Selain itu, pengoperasiannya butuh keterampilan dan kehati-hatian karena cukup berbahaya.
Jigsaw
Seperti table saw, jigsaw juga bisa Anda gunakan memotong akrilik potongan ASTARIGLAS® XT untuk mendapatkan hasil potongan yang presisi dan halus.
Mata gergaji yang naik turun akan membersihkan permukaan potongan, sehingga hasilnya bisa halus. Syaratnya, mata gergaji tersebut harus benar-benar tajam dan alatnya harus kokoh. Jigsaw juga punya keunggulan mampu membuat potongan akrilik yang melengkung. Ini sangat membantu dalam membuat obyek yang estetik.
Akan tetapi, jenis gergaji ini kurang cocok untuk akrilik yang terlalu tebal (di atas 20 mm). Selain itu, pengoperasiannya butuh proses pendinginan agar tidak retak dan meleleh, serta ketelitian saat memotong, sehingga relatif melelahkan.
Acrylic Cutter
Pisau potong akrilik adalah sebuah pisau khusus yang kokoh dengan mata pisau terbuat dari baja karbon atau tungsten carbide. Alat ini mampu memberikan hasil potongan yang presisi dan halus. Anda juga bisa memakainya untuk memotong melengkung atau mengikuti bentuk desain yang cukup rumit.
Namun, alat ini hanya cocok untuk memotong lembaran akrilik yang tebalnya maksimal 3 mm saja. Kalau di atas itu, lebih sulit karena butuh tenaga yang kuat dan ketelitian yang tinggi. Karena harganya yang murah dan fungsinya yang terbatas, acrylic cutter hanya cocok untuk hobi atau ketika proses finishing saja.
Di antara semuanya, mana yang biasanya Anda gunakan? Apakah pemotong yang Anda gunakan di luar daftar tersebut? Selain rekomendasi di atas, ada juga pemotong akrilik yang tidak kami rekomendasikan karena hasilnya yang kurang efektif.
Gunakan alat potong akrilik sesuai rekomendasi yang di atas untuk mengeksekusi potongan akrilik ASTARIGLAS® XT agar hasil kerja Anda efektif dan memuaskan. Hubungi kami untuk info seputar alat potong akrilik ini. Anda juga bisa tanyakan langsung dengan chat via WhatsApp.